Beranda Headline Sekda Acep Akui, Giat Hari Santri NU Karawang Belum Diakomodir Bagian Kesra

Sekda Acep Akui, Giat Hari Santri NU Karawang Belum Diakomodir Bagian Kesra

379
istimewa

BEPAS, KARAWANG – Menurut Sekda Karawang, Acep Jamhuri, Anggaran kegiatan Hari Santri Nasional masuk ke dalam pos anggaran Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) yang dari total keseluruhan saat ini tersisa kurang lebih Rp 130 juta.

 

Dan anggaran tersebut, lanjutnya, adalah untuk kegiatan upacara Hari Santri Nasional, namun kemudian pihak Nahdlatul Ulama (NU) ingin ada kegiatan lain yaitu seperti lomba- lomba dan lain-lainnya yang Rencana Kerja Anggarannya (RKA) belum diakomodir oleh Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Karawang.

“Anggaran PHBI ada kurang lebih Rp 130 juta lagi, itu kan untuk upacara hari santri, hanya pihak NU ingin ada kegiatan lain seperti lomba-lomba dan lain sebagainya, dan ini RKA-nya yang belum diakomodir oleh bagian Kesra, dan seharusnya di akomodir,” ujarnya menjelaskan.

Dikatakannya lagi, tahun kemarin pun kegiatan Hari Santri Nasional dianggarkan Rp 30 juta, dan memang harus menyesuaikan antara kegiatan dan RKA harus dipersiapkan.

“Dan tahun ini juga ada perubahan di anggaran perubahan, lebih dari Rp 30 juta, NU juga ada kegiatan diakomodir kita akan bantulah,” katanya menegaskan. (Nna/kie)