Beranda Headline Wakil Presiden Terpilih Gibran Uji Coba Program Makanan Gratis di SDN Sentul...

Wakil Presiden Terpilih Gibran Uji Coba Program Makanan Gratis di SDN Sentul Bogor

11
Program makanan gratis
Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka Uji Coba Program Makanan Gratis di SDN 02 Sentul Bogor (Foto: Istimewa/net.)

beritapasundan.com – Pada Selasa (23/7/2024), Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka meluncurkan uji coba program makanan bergizi gratis di SDN Sentul 03 dan 02, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Program ini menargetkan siswa sekolah dasar dengan menyediakan makanan sehat senilai Rp14.900 per porsi.

Menurut Gibran, menu makanan hari ini mencakup ayam, nasi, sayuran, buah, dan susu. Ia juga menegaskan bahwa klaim mengenai pengurangan anggaran hingga Rp7.500 per porsi tidak benar.

Baca juga: PMII Karawang Dukung Oing Maju di Musda KNPI

“Untuk anak-anak kita, generasi penerus bangsa, anggarannya tidak boleh dikurangi. Menunya mungkin bervariasi, tapi anggaran tetap Rp14.900,” ujar Gibran usai meninjau program di SDN Sentul 02.

Gibran menjelaskan bahwa program makanan bergizi gratis ini akan terus diuji coba hingga Oktober 2024, sebelum pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029.

Selama periode uji coba, berbagai skema akan diterapkan untuk menemukan model yang paling efektif, mulai dari melibatkan UMKM, warung kecil, warteg, hingga catering kecil.

“Jika ada kekurangan atau perlu evaluasi, kami akan segera memperbaikinya. Kami akan mencoba berbagai skema hingga Oktober,” kata Gibran, yang sebelumnya menjabat sebagai Wali Kota Surakarta.

Gibran tiba di lokasi pada pukul 09.00 WIB dan disambut antusias oleh para siswa dan masyarakat yang meminta berswafoto. Ia secara langsung membagikan paket makanan yang terdiri dari nasi putih, ayam goreng, sayuran, buah, dan susu kepada para siswa di ruang kelas.

Baca juga: Dani Ramdan Resmi Mundur sebagai Pj Bupati Bekasi

Ratusan paket makanan dalam Program Makan Bergizi Gratis ini diantar ke sekolah menggunakan layanan pesan antar Gojek, dengan melibatkan puluhan pengemudi ojek online. (*)