Beranda Headline Peringati Hantaru, Kepala BPN Ajak Berantas Mafia Tanah di Karawang

Peringati Hantaru, Kepala BPN Ajak Berantas Mafia Tanah di Karawang

107
BPN Karawang peringati Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) 2022 (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Karawang memperingati HUT ke-62 Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) 2022 pada 24 September 2022 kemarin.

Kepala BPN Karawang, Humaidi mengatakan, melalui momentum Hantaru ke-62 ini, BPN berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pelayanan yang profesional dan berkualitas.

Hal itu diungkapkan Humaidi saat menyampaikan amanat dari Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto ketika upacara peringatan Hantaru 2022 di Kantor Pertanahan Kabupaten Bekasi, pada Senin (26/09/22).

Baca Juga: BPN Jabar Dorong Pemdes Daftarkan Aset Milik Desa

Ia menyampaikan, peringatan Hantaru 2022 mengusung tema “Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Cepat, Berkualitas dan Tangguh”.

“Sehingga diharapkan dapat mewujudkan percepatan transformasi digital dalam sistem pelayanan publik, pengaduan, perizinan, penanganan masalah, dan data base yang akan menyebabkan layanan kepada masyarakat yang transparan, cepat, efektif, dan efisien,” katanya.

“Dengan program PTSL, kita mendapat loncatan yang sangat signifikan. Dalam kurun waktu 5 (lima) tahun, capaian jumlah tanah terdaftar sebanding dengan 70 tahun sebelum program PTSL,” tambahnya.

Baca Juga: BPN Karawang Serahkan 62 Sertipikat Aset Milik Pemkab kepada Bupati

Hingga saat ini, kata dia, capaian pendaftaran tanah sudah mencapai 81,6 juta bidang atau setara dengan 64,70/0. Karenanya, untuk mencapai target 1000 persen pada tahun 2025 harus menyusun strategi yang terbaik.

“Saya mengingatkan pentingnya mengejar target PTSL. Namun yang tidak kalah penting adalah menjaga kualitas produk yang dihasilkan sehingga tidak menimbulkan residu dan masalah di kemudian hari,” ucap Humaidi.

Ia menjelaskan, sampai saat ini mafia tanah sangat meresahkan masyarakat, masih banyak pengaduan terkait hal tersebut.

“Oleh karena itu, mari kita bersama­ sama memberantas Mafia Tanah sampai tidak ada lagi Mafia Tanah di Bumi Indonesia. Kalau masih berani muncul Mafia Tanah mari kita gebuk bersama­-sama,” pungkasnya.

Kemudian kegiatan dilanjut dengan penyematan Satyalancana kepada PNS yang sudah mengabdi kepada negara selama 30 tahun dan menggelar berbagai perlombaan untuk pegawai BPN Karawang.