Beranda Uncategorized Sampah Bisa Bikin Untung? Cuma di Aplikasi Loak ID

Sampah Bisa Bikin Untung? Cuma di Aplikasi Loak ID

33

KARAWANG-Sekarang, warga Karawang akan dengan mudah mengelola sampah dengan baik dan benar juga tentu bisa menghasilkan uang. Dengan mengunduh aplikasi LOAK.ID beberapa hari ke depan di Play Store dan Apps Store.

Kini di Karawang sudah ada Platfrom digital dalam mengelola sampah, dilaunching virtual lewat live streaming Youtube, Loak Id hadir untuk warga sekitar agar bisa jadi membuat orang tidak sembarangan lagi dalam membuang sampah, Kamis. (1/4/21)

Bpk B. Samiaji, Selaku COO dan Co-Founder dari LOAK.ID mengatakan bahwa Loak Id adalah platfrom digital yang menghubungkan semua yang terkait dengan sampah. nanti akan menghubungkan antara user, atau orang yang menghasilkan sampah, dengan pihak, organisasi atau juga orang, yang mengirim sampah ke pihak yang terkait, seperti pengumpul, sampai ke pengolah dari sampah tersebut.

“LOAK.ID bisa dikatakan sebagai platform Waste Supply Chain yang menghubungkan penghasil sampah (waste) ke pengumpul hingga ke pemanfaat atau pengolahnya” begitu ungkap Bpk B. Samiaji.

fitur-fitur di aplikasinya pun beragam, mulai dari fitur User yaitu berfungsi sebagai pengguna, fitur patriot berfungsi sebagai menghubungkan atau membawa sampah dan juga fitur kolektor sebagai orang, pihak atau badan yang menyimpan lalu dijual, terakhir ada fitur pemanfaat dan pengolahan yang belum dirilis.

dengan adanya Platfrom digital Loak ID, CEO Samiaji berharap aplikasi ini bisa berkontribusi dalam mengatasi tentang sampah dan masyarakat bisa menerima dan menggunakan secara aktif sebab dari slogan aplikasi Loak ID pun Terbuang Jadi Uang.

“semoga dengan launching aplikasi ini, secara aktif bisa langsung berkontribusi masalah sampah, dan bisa dimanfaatkan sampah ini dengan maksimal.” Tutupnya. (sha)

https://www.loak.id