Beranda News Mengenal Kegunaan Firepump dalam Memadamkan Api di TPA Jalupang

Mengenal Kegunaan Firepump dalam Memadamkan Api di TPA Jalupang

42
Mobil Pemadam Kebakaran (Foto: Ist)

Rohmat mengatakan, selain luas tanah 10 hektare, TPA Jalupang memiliki ketinggian sampah sekitar 15 meter. Oleh karena itu, butuh kinerja ekstra untuk memulihkan kondisinya.

“Kondisi sekarang, malem Kamis kita mau rehat. Eh apinya muncul lagi, itu karena ada gas metan, jadi bisa nyala lagi. Kebakaran sampah tidak sama dengan kebakaran lainnya,” paparnya.

Kepala BPBD Karawang, Mahpudin menambahkan, di TPA Jalupang saat ini sudah tidak terlihat besar apinya. Tetapi masih muncul asap dan api-api kecil yang tentunya perlu dipadamkan.

Baca juga: Lagi-Lagi! Air Sungai Citarum Kembali Menghitam, Diduga Tercemar Limbah Pabrik

Oleh karena itu, ia menghimbau kepada masyarakat untuk tetap memakai masker ketika melewati sekitar lokasi TPA Jalupang.

“Secara kasat mata sumber api gak keliatan, asapnya kan yang keluar. Meskipun ke lokasi warga dua tiga kiloan, kita tetap menghimbau berhati-hati dan memakai masker karena asap bisa terbawa angin. Mudah-mudahan cepat selesai dan tidak terus berlarut-larut,” pungkasnya.