Beranda Hiburan Warga Gang Bungur 12 Karawang Timur Kompak Rayakan HUT RI ke-79 dengan...

Warga Gang Bungur 12 Karawang Timur Kompak Rayakan HUT RI ke-79 dengan Semarak Karnaval dan Beragam Kegiatan

32
Gang Bungur

KARAWANG – Warga Gang Bungur 12, Kampung Cibungursari, Kecamatan Karawang Timur, Kabupaten Karawang, dengan semangat kebersamaan merayakan HUT RI ke-79. Berbagai kegiatan seru diadakan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan ini.

Ketua RT 04, Rosikin, menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan telah dimulai sejak tiga hari sebelum 17 Agustus, dan puncaknya akan berlangsung pada malam penutupan yang dijadwalkan besok. Beberapa acara yang diselenggarakan termasuk lomba-lomba, karnaval, dan panggung hiburan yang diikuti antusias oleh warga.

Baca juga: Parade Kostum Adat dan Jalan Santai Meriahkan HUT RI ke-79 di SDN Cilamaya III

Pada hari ini, seluruh warga Gang Bungur 12 turut serta dalam karnaval yang berkeliling hingga ke Guro 3. Puluhan warga dari berbagai kalangan, mulai dari ibu-ibu, bapak-bapak, hingga anak-anak, ikut ambil bagian dalam acara ini. Mereka berjalan kaki dengan diiringi musik, mengenakan kostum-kostum unik seperti pakaian pejuang perang, pakaian Betawi, pakaian sekolah, pakaian petani, badut, hingga kebaya sederhana.

Selain kostum, para peserta juga membawa berbagai properti tambahan seperti pacul petani, topi tentara, nyiru, pistol mainan, kumis palsu, dan tentunya bendera merah putih yang terus dikibarkan sepanjang perjalanan. Rosikin menjelaskan bahwa kostum-kostum ini menggambarkan perjuangan para pahlawan sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa-jasa mereka.

Rosikin berharap makna kemerdekaan yang dirasakan warga Gang Bungur 12 dapat terus terwujud dalam kehidupan yang makmur, aman, dan tenteram. Meskipun jumlah warga di RT 04 tidak banyak, Rosikin mengaku bangga dengan kekompakan, kerukunan, dan ketenteraman yang selalu terjaga di lingkungan tersebut.

Baca juga: Pantai Tanjung Pakis Karawang Jadi Penyumbang PAD Tertinggi, Disparbud Dorong Optimalisasi Pengelolaan

Selain perayaan Agustusan, warga Gang Bungur 12 juga aktif dalam berbagai kegiatan positif yang rutin dilaksanakan, seperti kerja bakti, pengajian, dan latihan silat. “Kami juga sering mengadakan kumpul-kumpul warga untuk menjaga kebersamaan. Semoga ke depannya semakin kompak,” tutup Rosikin. (*)