beritapasundan.com – Makanan asli Bandung ini sangat populer karena cita rasanya yang gurih dan pedas. Cocok untuk mengganjal perut saat cuaca dingin ataupun sebagai camilan di rumah.
Resep seblak mie kuah ini dijamin nikmat apalagi di saat cuaca dingin atau hujan. Hangat, pedas, dan bikin ketagihan!
Seblak juga menggunakan aneka bumbu seperti kencur untuk memberikan rasa dan aroma yang khas. Kehangatan dan rasanya benar-benar bikin nagih!
Baca juga: Resep Cilok Bumbu Kacang, Rasanya Bikin Nagih
Resep dan cara memasak seblak ala rumahan pun ternyata tidak terlalu sulit. Kamu cukup menggunakan mie instan dan bahan lain yang mudah ditemukan di dapur. Yuk, simak resep seblak mie yang patut kamu coba berikut!
Resep Seblak Mie Kuah Pedas dan Mudah

Bahan-Bahan & Bumbu Seblak Mie
- 2 bungkus mie instan
- 1 butir telur, dikocok lepas
- 100 gram kerupuk aci mentah
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 ikat sawi hijau, potong sesuai selera
- 2 buah sosis, potong sesuai selera
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- ½ sendok teh lada bubuk
- 1 sendok teh penyedap rasa
- 300 ml air
Bumbu Halus:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 4 buah cabai rawit
- 1 ruas kencur
Cara Membuat Seblak Mie Kuah

- Panaskan air hingga mendidih. Rebus mie dan kerupuk aci hingga setengah matang. Sisihkan.
- Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan ke pinggir wajan.
- Selanjutnya masukkan sosis dan telur ke dalam wajan. Tumis dan orak-arik telur sebentar lalu aduk bersama bumbu halus tadi.
- Tuang air ke dalam wajan dan aduk rata sampai bumbu tercampur rata. Masak hingga mendidih.
- Masukkan mie dan kerupuk setengah matang tadi lalu aduk rata.
- Bumbui dengan gula, lada bubuk, dan garam sesuai selera. Masak sebentar hingga kuah mengental.
- Terakhir, tambahkan daun bawang yang telah diiris halus dan potongan sawi hijau ke dalam seblak. Masak sebentar hingga layu.
- Setelah matang, tuang seblak mie ke dalam mangkuk. Seblak mie siap disajikan.
Baca juga: Resep Cumi Saus Padang, Kelezatan Pedas dan Gurih yang Menggoda
Resep seblak mie kuah yang mudah dan enak, cocok untuk disantap sebagai cemilan di malam hari atau saat cuaca sedang dingin. Kamu juga bisa menyesuaikan tingkat kepedasannya dengan menambah atau mengurangi cabai rawitnya. (*)














