
KARAWANG- Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur Karawang dan sekitarnya membuat banyak atap rumah di Dusun Tamiang Desa Pisangsambo, Kecamatan Tirtajaya Terbang dan banyak pohon tumbang.
Dilansir dari Instagram @infokrw, kejadian tersebut terjadi pada pukul 04.00 Wib.
Menurut pemilik akun @telenoviasa, rumah yang mengalami kerusakan akibat angin kencang didominasi rumah yang berada di pinggir sawah.
“Yang rumahnya di pinggir sawah hampir semua hancur, ini aku yang ga di pinggir sawah aja abis atapnya,” tulisnya.
Baca juga: Banjir Ketinggian Satu Meter Rendam Ratusan Rumah di Karangligar
Sementara itu pemilik akun @ikbal0712 mengungkapkan akibat hujan lebat disertai angin kencang, sebabkan pohon-pohon tumbang.
“Rumah saya juga pada bocor, antena roboh, pohon ada yang tumbang. Pisangsambo hujan angin petir dari jam 4 pagi,” tulisnya.
Sampai berita diterbitkan, belum ada pernyataan resmi dari BPBD Karawang terkait kerusakan yang disebabkan oleh angin puting beliung.













