
Tidak ada tiket masuk ketika memasuki Bravo Adventure Sukabumi, kamu hanya perlu membayar biaya untuk paket glamping saja, dengan beberapa paket pilihan. Kisaran harganya mulai dari Rp. 350.000,- per malamnya.
Baca juga: Edensor Hills Bogor, Penginapan Ala Pedesaan Eropa dengan Pesona Alam yang Memikat
Untuk kamu yang memilih glamping di Bravo Adventure fasilitas yang akan didapatkan seperti:
- Tempat tidur yang sudah dilengkapi bantal dan guling
- Selimut
- Pendingin ruangan
- Pemanas air
- Colokan listrik
- Kursi
- Meja
Selain camping di Bravo Adventure terdapat ragam wisata yang dijamin seru dan tak terlupakan. Beberapa diantaranya:

- Rafting menyusuri Sungai Citarik
- Tour dengan menggunakan jeep
- Paintball
- Memanah, dll
Fasilitas Bravo Adventure

Fasilitas yang ada di kawasan Bravo Adventure diantaranya:
- Area parkir kendaraan
- Kolam renang
- Restoran
- Amphitheater
- Toilet
Baca juga: Namu Hejo Pangalengan, Keunikan Camping di Tepi Sungai
Liburan di Bravo Adventure dapat menjadi pilihan yang sempurna, disamping menikmati glamping kamu juga akan disuguhkan beberapa wahana permainan yang wajib untuk dicoba. (*)













