beritapasundan.com – Selain terkenal dengan hidangan kuliner yang menggugah selera, Jawa Barat pun dikenal dengan minuman khas dari masing-masing daerah.
Apa saja sih minuman es khas Jawa Barat? Mungkin dari kalian sudah ada yang pernah mencicipi hindangan minuman tersebut.
Selain nyegerin, minuman khas Jawa Barat punya cita rasa yang unik pastinya.
Berikut adalah 7 varian minuman es khas Jawa Barat yang sangat populer di Indonesia.
1. Es Cincau

Siapa yang tidak tahu es cincau? Minuman khas Jawa Barat yang satu ini sangat umum ditemukan pada pedagang kaki lima di siang hari.
Minuman ini terbuat dari daun cincau yang diberi tambahan gula dan santan. Menariknya, hidangan ini memiliki dua jenis cincau yang berbeda.
Cincau berwarna hijau memiliki tekstur yang lebih lembut dan kenyal. Sedangkan cincau berwarna hitam memiliki tekstur padat seperti agar-agar.
2. Es Goyobod

Berikutnya ada es goyobod yang namanya diambil dari bahasa Belanda yang berarti ‘basah’.
Minuman yang disajikan dalam mangkuk es ini dibuat dari tepung kanji yang teksturnya sangat lembut seperti jelly.
Disajikan bersama es, hidangan ini akan menyegarkan dahaga saat dikonsumsi di siang hari yang terik.
Selain tepung kanji, es goyobod juga memiliki varian topping lain seperti pacar cina, roti tawar, kelapa muda, atau tape singkong.
3. Es Oyen

Minuman khas Jawa Barat lainnya adalah es oyen yang diciptakan oleh Pak Haji Rahmat.
Nama “Oyen” pada minuman ini bukan di ambil dari kucing berwarna oranye, melainkan di ambil dari nama burung milik Pak Haji Rahmat sendiri.
Es oyen sendiri sudah ada sejak tahun 1954 yang awalnya dijajakan dengan berkeliling kampung.
Di tahun 1962, es oyen akhirnya mendapat pengakuan dari masyarakat setempat sehingga hidangan yang sirup dan pacar cina sebagai topping utamanya ini dinobatkan sebagai salah satu minuman khas Jawa Barat.
4. Bir Kotjok

Meski namanya bir kotjok, minuman ini tidak mengandung alkohol sama sekali.
Bir kotjok merupakan minuman khas Kota Bogor yang terbuat dari bahan-bahan jahe merah, kayu manis, cengkeh, dan rempah-rempah lainnya.
Bahan-bahan itu sengaja dipilih untuk menggantikan bir beralkohol yang sering dikonsumsi untuk menghangatkan badan.
5. Es Ciming

Rekomendasi selanjutnya adalah es ciming yang berasal dari Purwakarta. Es ini mirip dengan es campur, tapi porsi dan isian toppingnya lebih melimpah dan banyak.
Topping yang sering dipakai pada hidangan ini seperti hunkwe, kelapa, ketan hitam, kolang-kaling, kacang hijau, dan sirup berwarna merah.
Sama seperti hidangan es pada umumnya. Es Ciming akan terasa lebih nikmat bila dikonsumsi di siang hari.
6. Es Cendol

Es cendol adalah salah satu minuman khas Indonesia yang mendunia.
Minuman ini terbuat dari hunkwe atau tepung beras yang disajikan dengan es parut, gula merah cair, dan santan.
Minuman manis dan segar ini kini sudah menjadi minuman yang cukup umum disajikan di beberapa negara Asia Tenggara dengan variasi yang beragam.
7. Es Doger

Es doger adalah minuman Jawa Barat yang berasal dari Cirebon. Nama doger sendiri merupakan singkatan dari “dorong gerobak.”
Awal mula diperkenalkan, hidangan ini sering dijajankan oleh penjual dengan menggunakan gerobak yang didorong.
Tapi ada juga yang berpendapat bahwa nama es doger itu mengacu pada pertunjukan Doger.
Terlepas dari asal usul namanya, hidangan segar yang satu ini sangat disukai oleh berbagai kalangan.
Dalam sajiannya, hidangan ini berisikan es serut, roti tawar, candil, ketan hitam, susu, dan sirup, yang membuat hidangan ini terasa segar dan bikin semua orang ketagihan.
Itulah beberapa minuman khas Jawa Barat yang punya cita rasa dan patut kalian coba. (*)














