Cara mengetahui Keaslian STNK
- Hologram
Hologram STNK asli berwarna abu-abu dan tidak berubah warna ketika diterawang. Sedangkan hologram yang terdapat STNK palsu ketika diterawang akan berubah menjadi warna kuning.
- Barcode
Barcode atau kode batang pada STNK asli, ketika discan akan mengungkapkan identitas pemilik kendaraan. Sedangkan barcode pada STNK palsu tidak memunculkan apapun ketika discan.
Untuk melakukan scan barcode, bisa dilakukan melalui aplikasi scan barcode atau langsung ke kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atas (Samsat) terdekat secara gratis.
- Lubang Tipis STNK
Perhatikan lubang tipis yang ada di STNK yang jika dihubungkan titik-titiknya akan membentuk huruf STNK. Tanda ini tidak ada pada STNK palsu, sehingga mudah udah membedakannya.
Baca juga: PKB Karawang Terima Kunjungan Relawan Anies, Kang Rahmat: Anies-Gus Imin Optimis Menang
Cara Mengetahui Keaslian BPKB
- Cek Sampul BPKB
Sampul BPKB saat ini berwarna hijau kecoklatan dengan desain 2 garis (warna yang berbeda) serta terdapat lubang yang memperlihatkan nomor BPKB.
Untuk BPKB keluaran 2022, lubang nomor BPKB tidak lagi berada di pojok atas, melainkan dibagian pinggir berbentuk trapesium.
Jangan khawatir apabila kamu menemukan sampul BPKB berwarna biru, sebab itu keluaran lama. Yang perlu kamu perhatikan adalah laminasi sampulnya. BPKB asli memiliki laminasi mengkilap dengan corak khusus bertuliskan BPKB.
- Terdapat Hologram pada Lembar Pertama dan Terakhir
BPKB asli memiliki hologram berwarna silver dengan bentuk logo BPKB yang tertera dibagian atas halaman pertama. Jika dilihat menggunakan cahaya, hologram tersebut akan memantulkan cahaya pelangi.
- Lembar Identitas Pemilik Kendaraan
Pada BPKB keluaran 2022, selain terdapat identitas pemilik kendaraan dan cap dari Korlantas Polri, kamu juga akan menemukan kode QR dibagian pojok kanan atas lembar kedua.
Coba scan, maka akan muncul nomor dan tahun registrasi BPKB. Selain itu, kamu juga wajib periksa nomor faktur, tanggal, ATPM, nomor A/B form dihalaman ke 4 lembar dokumen registrasi.
- Perhatikan Benang
Pada BPKB keluaran 2022 terdapat benang pengaman berwarna hologram yang terletak disetiap ujung halaman. Benang ini ada disetiap halaman.
BPKB yang asli dijilid menggunakan benang benang dengan warna yang beragam, biasanya berwarna merah, putih dan biru.













