Beritapasundan.com – Makanan manis memunculkan kenikmatan tersendiri bagi lidah, tak jarang menjadi makanan favorit bagi sebagian orang.
Namun tahukah kalian, mengkonsumsi makanan manis berlebihan dapat menimbulkan berbagai risiko kesehatan yang serius.
Simak penjelasan berikut ini:
1. Obesitas
Konsumsi berlebihan gula, terutama gula tambahan, dapat meningkatkan risiko obesitas. Makanan manis cenderung tinggi kalori dan memiliki sedikit nutrisi, yang dapat menyebabkan peningkatan berat badan.
Baca juga: Nagara Hot Spring Experience: Pemandian Air Panas Viral Garut, Harga Tiket, Jam Buka dan Fasilitas
2. Resiko Diabetes Tipe 2
Makanan manis dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah. Peningkatan konsumsi gula terkait dengan peningkatan risiko diabetes tipe 2. Hal ini karena tubuh dapat mengalami resistensi insulin akibat paparan gula yang berlebihan.
3.Gangguan Metabolisme
Gula dapat mengganggu metabolisme normal tubuh. Konsumsi berlebihan dapat menyebabkan resistensi insulin, yang dapat mengarah pada berbagai masalah kesehatan seperti sindrom metabolik.














