Beranda Headline Kapolres Karawang Berikan Puluhan Ban Bekas Cegah Abrasi di Pesisir Pantai Cilamaya...

Kapolres Karawang Berikan Puluhan Ban Bekas Cegah Abrasi di Pesisir Pantai Cilamaya Kulon

15
Bantuan Ban untuk cegah Abrasi di Pantai Cilamaya Kulon (Foto: Ist)

KARAWANG- Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada 5 Juni 2023 lalu, Kapolres Karawang AKBP Widharto Hadicaksono, dan Kapolsek Cilamaya berikan bantuan puluhan ban kendaraan roda empat bekas untuk pemecah ombak cegah abrasi di Pesisir Pantai Pasir putih Desa Sukajaya Kecamatan Cilamaya Kulon, Sabtu (17/6/2023).

Dikatakan Ketua Kelompok Pengawas Masyarakat Pesisir (Pokmaswas) Minajaladri Pasirputih, Sahari, penyelamatan pesisir dari Abrasi dan menjaga hutan mangrove agar jangan sampai terkikis oleh gelombang, jadi alasan Bapak Kapolres Kabupaten Karawang bersama Kapolsek Cilamaya memberikan bantuan ban mobil yang akan di manfaatkan untuk pemecah ombak agar jangan sampai terkena Abrasi.

Tentunya, ia sebagai Pengelola Mangrove Dusun PasirPutih Desa Sukajaya Kecamayan Cilamaya Kulon bersama masyarakat mengucapkan banyak terima kasih atas kepedulian Polri terhadap lingkungan yang berada di Pesisir. “Atas bantuan yang telah di berikan ini, sangat bermanfaat bagi lingkungan pesisir sekali lagi kami ucapkan banyak terima kasih, ” Ungkapnya.

Baca juga: Geger! Warga Desa Kutawargi Dihebohkan dengan Penemuan Mayat Perempuan Mengambang di Irigasi

Sahari menyebut, gelombang tinggi dan banjir rob sepanjang tahun 2022 dan 2023 ini diakuinya semakin sering terjadi, fenomena ini cukup berdampak bukan saja pada masyarakat pesisir dan nelayan, tetapi juga pada Eko wisata bahari di pesisir Karawang.

Oleh karena itu, bantuan sabuk pantai yang cukup tinggi biayanya masih belum ada realisasi kembali, solusi pemecah gelombang agar tidak terlalu jauh masuk ke pesisir adalah dengan memperluas hutan mangrove dan pengadaan ban bekas.

“Sehingga, bantuan tanaman mangrove dan ban dari berbagai komunitas maupun institusi, akan sangat di terimanya dengan baik, karena berkontribusi menyelamatkan pesisir dari ancaman rob dan abrasi lebih luas,” Pungkasnya.