Beranda Headline Hasil Polling, 54% Milenial dan Pemilih Rasional Pilih Kang RHD Jadi Bupati...

Hasil Polling, 54% Milenial dan Pemilih Rasional Pilih Kang RHD Jadi Bupati Karawang di Pilkada 2024

313
Ketua DPC PKB Karawang, H. Rahmat Hidayat Djati (Kang RHD)

Lebih lanjut ia juga menambahkan Polling ini dilakukan sebagai awalan untuk mengukur sejauh mana tingkat kesukaan masyarakat terhadap 13 Bacalon yang disuguhkan.

“Ini hanya untuk mengukur elektabilitas para kandidat, karena memang instrumen lainnya juga belum dimasukan, karena politik itu dinamis, mungkin nanti kita akan lakukan lagi survey dengan variabel dan instrumen yang lebih banyak lagi, saat masuk tahapan pendaftaran Bacalon Bupati Karawang di KPU,” ujarnya.

Masih kata Bustomi, dalam polling tersebut pihaknya juga berhasil mengklasifikasikan berdasarkan jenis kelamin dan usia.

Baca juga: Dari OB, Jadi Anggota DPRD, Kini Haji Oma Siap Nyabup di Pilkada Karawang

“Pemilih Laki-laki ada sebanyak 78,6% dan perempuan 21,4 %, sementara untuk usia, di dominasi pemilih usia 25-34 sebesar 39,2%, usia 35-44 sebesar 27,7%, usia 18-24 sebesar 14,8 % dan terakhir usia 45-54 sebesar 13,5%,” rincinya.

Terakhir, Bustomi menambahkan unggulnya H. Rahmat Hidayat Djati tidak terlepas dari berbagai sentimen positif salah satunya terkait 9 program PKB Karawang.

“Jika dilihat dari berbagai parpol yang mendaftarkan Bacaleg ke KPU, yang menyuguhkan sesuatu yang lebih konkrit dan berbeda ya itu PKB Karawang dengan 9 program kerjanya, itu salah satu sentimen positif yang berhasil menggerek populeritas partai dan ketua Partai nya,” tutupnya.