Beranda Headline Daftar Nama Pimpinan DPR, Dari Puan Maharani Hingga Saan Mustopa

Daftar Nama Pimpinan DPR, Dari Puan Maharani Hingga Saan Mustopa

38
Prosesi Penetapan Unsur Pimpinan DPR RI (Foto: Ist)

JAKARTA- Rapat Paripurna resmi menetapkan Pimpinan DPR RI Periode 2024-2029, Ketua dan Wakil Ketua DPR RI Resmi Ditetapkan pada Selasa (1/10/2024)

Puan Maharani ditetapkan menjadi Ketua DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, sedangkan keempat Wakil Ketua DPR RI adalah Adies Kadir dari Fraksi Partai Golkar, Sufmi Dasco dari Fraksi Partai Gerindra, Saan Mustopa dari Fraksi Partai Nasdem, dan terakhir Cucun Ahmad Syamsuriza dari Fraksi PKB.

Regulasi soal komposisi Pimpinan DPR ini diatur dalam Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2018 tentang MPR, DPR, dan DPD atau UU MD3. Berdasarkan UU tersebut pimpinan DPR terdiri dari satu orang ketua dan empat orang wakil ketua.

Baca juga: Presiden Jokowi Saksikan Ajang Balap Moto GP di Sirkuit Mandalika

UU tersebut juga mengatur bahwa Ketua DPR adalah anggota DPR yang berasal dari parpol yang mendapatkan kursi terbanyak pertama di DPR. Sementara Wakil Ketua DPR adalah anggota DPR yang berasal dari parpol yang mendapatkan kursi terbanyak kedua, ketiga, keempat, dan kelima.