beritapasundan.com – Wisata Curug Ngebul Cianjur adalah sebuah objek wisata air terjun alami yang berada di Daerah Cianjur, Jawa Barat. Lokasi air terjun ini berada di dataran tinggi dengan ketinggian 1.000 mdpl.
Letaknya yang ada di kawasan dataran tinggi ini menjadikan kondisi udara di wisata curug ini dingin, segar, dan pastinya sejuk layaknya di tempat wisata Cianjur terbaru lainnya.
Ada juga fasilitas semacam jembatan bambu untuk mudahkan pengunjung yang ingin selfie dengan latar air terjun. Di dekat air terjun juga terdapat taman dengan hamparan rumput hijau. Di taman inilah biasanya pengunjung mendirikan tenda.
Baca juga: Kampung Budaya Padi Pandanwangi Cianjur: Wisata Edukasi Berkonsep Alam, Cocok Bareng Keluarga

Bukan hanya camping saja, wisata curug ini juga menjadi destinasi favorit untuk kegiatan berenang di alam dan jungle tracking yang seru dan penuh dengan sensasi petualangan.
Lokasi Curug Ngebul:
Lokasi Curug Ngebul ini sendiri ada di sebuah desa bernama Desa Bunijaya yang ada di Kecamatan Pagelaran, Kab. Cianjur. Letak curug ini ada di area dataran tinggi sehingga cukup jauh dari Kota Cianjur.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Karawang dan Jawa Barat, Senin 4 Maret 2024
Jam Buka Curug Ngebul:
Jam buka Curug Ngebul Pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Tempat wisata Cianjur ini menerima kunjungan wisatawan setiap harinya. Hari libur nasional juga tetap buka dengan jam operasional yang sama dengan jam operasional di hari biasa.
Harga Tiket Masuk:

Tak perlu biaya besar untuk dapat bertamasya di kawasan wisata curug ini lantaran harga tiket Curug Ngebul ini cukup murah. Pengunjung yang menggunakan kendaraan juga wajib menyiapkan uang kecil untuk biaya parkir.
- Tike Masuk Wisata Curug: Rp10.000,00 per orang
- Parkir Sepeda Motor : Rp3.000,00
- Parkir Mobil: Rp5.000,00
Fasilitas Curug:
Objek wisata ini telah dibekali dengan sejumlah fasilitas yang memadai, membuat siapapun yang berkunjung akan merasa nyaman. Namun sayangnya, di sini belum tersedia warung karena faktor akses curug yang cukup sulit.
Baca juga: Sevillage Puncak: Taman Wisata Alam Ragam Aktivitas Menarik, View Cantik Pegunungan
Adapun fasilitas-fasilitas yang sudah tersedia, yaitu:
- Area parkir kendaraan
- Saung untuk sholat
- Saung peristirahatan
- Toilet umum
- Camping ground
- Spot foto
Itulah informasi mengenai wisata Curug Ngebul, tertarik untuk berlibur ke destinasi ini? Yuk, rencanakan untuk liburan kesini. (*)