Beranda Headline Pemkab Karawang Berangkatkan 810 Pemudik dalam Program Mudik Gratis 2025

Pemkab Karawang Berangkatkan 810 Pemudik dalam Program Mudik Gratis 2025

36
Mudik gratis karawang
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang menggelar pelepasan peserta mudik gratis di Plaza Pemda Karawang (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang menggelar pelepasan peserta mudik gratis di Plaza Pemda Karawang pada Kamis, 27 Maret 2025. Program tahunan ini diikuti oleh 810 pemudik yang akan menuju berbagai daerah di Jawa Barat dan Jawa Tengah, seperti Garut, Tasikmalaya, Cirebon, Kuningan, Brebes, Tegal, Pekalongan, Purwokerto, dan Semarang.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Karawang, Agus Kurnia, menyampaikan bahwa program mudik gratis ini bertujuan untuk mengurangi kemacetan serta meminimalisir risiko kecelakaan selama perjalanan.

Baca juga: Harga Cabai Rawit Merah Melonjak Tajam Jelang Idulfitri di Karawang

“Hari ini kita memberangkatkan sebanyak 15 unit armada dengan jumlah penumpang 810 pemudik,” ujarnya.

Bupati Karawang, Aep Syaepuloh, menambahkan bahwa demi kelancaran program ini, Pemkab Karawang melalui Dishub telah melakukan pengecekan menyeluruh terhadap kendaraan yang digunakan.

“Kami telah memastikan seluruh armada dalam kondisi layak jalan. Tahun ini, semua kendaraan yang digunakan berplat T, memberdayakan transportasi lokal Karawang. Tahun sebelumnya masih ada armada dari luar. Kami juga telah memeriksa kondisi rem, mesin, hingga melakukan tes narkoba kepada para sopir,” jelasnya.

Baca juga: Kapolri dan Menko PMK Pantau Fasilitas Rest Area KM 57 untuk Lancarkan Arus Mudik 2025

Bupati Aep berharap para pemudik dapat tiba di kampung halaman dengan selamat. Setelah melepas 810 pemudik, ia dijadwalkan melakukan pemantauan jalur mudik guna memastikan arus lalu lintas di Kabupaten Karawang berjalan lancar.

“Kami akan memastikan jalur mudik aman dan nyaman bagi pemudik yang melintas di Karawang,” tutupnya. (*)