Beranda News Program Beasiswa Kacer Resmi Dibuka, Ini Syaratnya

Program Beasiswa Kacer Resmi Dibuka, Ini Syaratnya

119
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)

KARAWANG- Program Karawang Cerdas (Kacer) kembali dibuka Pemerintah Daerah, anggarannya sebesar 20 milyar rupiah untuk semua tingkatan.

Subkoor Substansi Kesejahteraan Sosial, Ahmad Nurjaya menyampaikan, pembukaan Kacer telah dilaksanakan tanggal (9/10) lalu dengan anggaran tersedia sebesar Rp. 20.000.000.000,-.

“20 milyar untuk semua tingkatan dan sekolah yang diluar negeri,” ujarnya saat diwawancarai pada Selasa, 17 Oktober 2023.

Baca juga: DPRD Karawang Terima Audiensi Pakarang Bahas DAK Bidang Pendidikan

Ia menjelaskan, pasca pembukaan tanggal 9 kemarin, jumlah penerima Kacer belum bisa diketahui. Kuota baru bisa diketahui ketika sudah mencapai batas akhir pendaftaran.

Meskipun begitu, khusus tingkatan SMP maupun Perguruan Tinggi akan ada lanjutan kloter untuk kuota covid dan penerima baru. Sementara kloter SD sudah tidak ada pendaftaran bagi penerima baru.

“Masing-masing penerima dari SD sampai SMA dapat 1 juta per orang, untuk Perguruan Tinggi 6 juta,” jelasnya.

Ahmad menerangkan, untuk segi pendaftaran tidak ada perubahan alias sama seperti tahun sebelumnya. Bahkan masyarakat luar yang telah lama tinggal di Karawang pun bisa mengikuti program Kacer ini.

Baca juga: Cerita Perjumpaan Alvin dengan Pembalap MotoGP di Mandalika

“Persyaratannya sama seperti tahun lalu, warga Karawang dan ditunjukkan melalui KK. Bagi warga luar yang sudah tinggal lama boleh ikut, tapi lulusannya SD sampai SMA harus di Karawang,” terangnya.

Pihaknya sudah memberikan surat pemberitahuan program Kacer melalui Kecamatan dan Desa serta share informasi di media sosial.

Pendaftaran dibuka sejak 9 Oktober 2023 sampai dengan 31 Oktober 2023. Pengiriman berkas dapat dilakukan melalui PO Box 777 bagian Kesra.

“Ada penambahan waktu selama 2 hari sampai 2 November 2023 untuk pengiriman berkas. Dari SD harus didampingi untuk tata cara pendaftarannya,” pungkasnya.