KARAWANG – Suasana hangat dan penuh kekeluargaan menyelimuti The Oryza Restaurant, Resinda Hotel Karawang, saat digelar Workshop Latte Art yang menghadirkan kolaborasi antara Indibro dan tim hotel. Acara ini mempertemukan para barista profesional dengan para tamu hotel beserta keluarga dalam suasana santai dan interaktif.
Sejak awal, kegiatan ini berlangsung ceria. Peserta tidak hanya diperkenalkan pada seni latte art, tetapi juga mendapat wawasan mendalam tentang biji kopi Nusantara dan proses pengolahannya. Kombinasi antara hiburan dan edukasi menjadikan pengalaman menikmati kopi Nusantara terasa lebih berkesan.
Baca juga: Khitanan Massal Karawang: Aksi Peduli untuk Anak Yatim dan Keluarga Kurang Mampu
Workshop ini dilaksanakan pada Sabtu sore pukul 15.30 sebagai salah satu program spesial bagi tamu yang sedang menikmati waktu staycation di Resinda Hotel.
Adam, Marketing Communication Indibro, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan mengenalkan keunikan biji kopi Nusantara dan mengajarkan teknik dasar membuat latte art.
“Awalnya peserta dikenalkan dulu dengan biji-biji kopi Nusantara dan Indibro, baru kemudian praktik membuat latte art mulai dari langkah dasar hingga teknik menuangnya,” ujar Adam.
Pihak penyelenggara juga menghadirkan Agung Sopian Herdiana, seorang Q Origin Grader nasional, yang membagikan pengetahuan serta mendemonstrasikan teknik latte art secara langsung di depan peserta.
Sebagai penutup, digelar mini kompetisi latte art yang diikuti peserta dari berbagai usia. Anak-anak hingga orang dewasa tampak antusias menunjukkan kreativitas mereka dalam menghias permukaan kopi.
Dua peserta terbaik mendapatkan voucher makan gratis di Resinda Hotel Karawang. Menurut Agung, penilaian tidak hanya menitikberatkan pada hasil akhir, tetapi juga teknik dan proses pembuatannya.
“Yang dinilai bukan hanya bentuk latte art-nya, tetapi juga cara membuatnya, mulai dari teknik menuang hingga kerapian hasilnya,” jelas Agung.
Fajri, Marketing Communication Resinda Hotel Karawang, mengungkapkan harapannya agar kegiatan semacam ini menjadi nilai tambah bagi tamu hotel.
Baca juga: Program Rereongan Sarebu Dikeluhkan Warga Tasikmalaya: “Kami Sudah Bayar Pajak”
“Kami ingin tamu hotel tidak hanya menikmati fasilitas seperti kolam renang, tetapi juga mendapat pengalaman baru melalui kegiatan positif seperti ini,” ujarnya.
Workshop latte art ini berjalan sukses dan diharapkan dapat terus memperkenalkan kekayaan kopi Nusantara kepada masyarakat luas, khususnya para tamu hotel yang sedang berlibur di Karawang. (*)














