Beranda Headline Ummul Quro Karawang Gelar Haflah Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz 30 Juz

Ummul Quro Karawang Gelar Haflah Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz 30 Juz

91
Ummul quro karawang
Yayasan Ummul Quro Hidayatullah Karawang menggelar Haflah Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz Al-Qur’an 30 Juz (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Yayasan Ummul Quro Hidayatullah Karawang menggelar Haflah Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz Al-Qur’an 30 Juz pada Selasa, 24 Juni 2025. Acara ini sekaligus menandai kenaikan tingkat seluruh santri dari berbagai jenjang pendidikan di lingkungan Ummul Quro Karawang.

Acara tahunan ini dihadiri oleh lebih dari 300 orang, terdiri dari para santri, wali santri, serta tokoh penting seperti Ketua Yayasan, Pembina Yayasan, DPW Hidayatullah Jawa Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Karawang, Kepala Desa Tegalsawah, Korwil Pendidikan Karawang Timur, serta para guru dan asatidzah.

Ketua Yayasan Ummul Quro, Ustadz Rudi Safaat, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap para santri dari jenjang TPQ, TKQ, SDI, MDTA, hingga Pesantren Tahfidz Qur’an yang telah menyelesaikan masa belajarnya.

Baca juga: Viral Ibu Eksploitasi Anak di Karawang, Dinsos Lakukan Evakuasi

“Kami ingin menunjukkan bahwa Ummul Quro Karawang turut berkontribusi dalam bidang pendidikan dan dakwah Al-Qur’an di Kabupaten Karawang,” ujar Ustadz Rudi.

Ia menekankan bahwa pendidikan di Ummul Quro tidak hanya fokus pada kecerdasan intelektual, tetapi juga spiritual dan karakter dengan menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.

Kepala Kejaksaan Negeri Karawang, Syaifullah, turut memberikan dukungan dan apresiasi atas capaian luar biasa santri dalam menghafal Al-Qur’an, bahkan hingga 30 juz.

“Ini bukan kegiatan seremonial belaka, tetapi bukti nyata keberhasilan pendidikan Qur’ani. Santri Ummul Quro luar biasa dalam kedisiplinan dan keikhlasan,” ucapnya.

Sementara itu, Pembina Ummul Quro Karawang, Kyai Nanang Hanani, menyatakan komitmennya untuk terus mengembangkan unit pendidikan dan membangun karakter santri yang beradab, berakhlak, dan berpegang pada Al-Qur’an.

Korwil Pendidikan Karawang Timur, Nacep Jamaludin, menegaskan bahwa Ummul Quro telah lama konsisten dalam memberikan pendidikan terbaik, tidak hanya cerdas secara akademik, tapi juga membentuk karakter anak.

Ketua DPW Hidayatullah Jawa Barat, Aa Suhendar, menyampaikan bahwa ormas Islam turut bersinergi dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan pesantren di berbagai wilayah, termasuk Ummul Quro Karawang.

Baca juga: Orang Tua Geruduk SMAN 2 Telukjambe Timur, Protes Jalur Zonasi Tidak Diterima

Terakhir, Kepala Desa Tegalsawah menyampaikan terima kasih karena keberadaan Ummul Quro telah memberikan dampak positif bagi masyarakat dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap pendidikan berbasis Al-Qur’an di wilayahnya.

“Kami bersyukur Ummul Quro Kab. Karawang mendapat kepercayaan yang besar dari masyarakat. Semoga terus bertumbuh dan membawa manfaat,” tutupnya. (*)