
beritapasundan.com – Sebuah truk wingbox bermuatan paket ekspedisi terbakar hebat di Ruas Jalan Tol Cipali KM 87+600 arah Cirebon, wilayah Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (16/9/2025). Seluruh muatan berupa ribuan paket belanja online ludes dilalap api.
Corporate Communications & Sustainability Management Dept Head Astra Tol Cipali, Ardam Rafif Trisilo, menjelaskan, kebakaran terjadi secara tiba-tiba saat truk bernopol B 9689 BEV tengah melaju. “Api muncul dari dalam box kendaraan yang membawa muatan dalam kondisi tersegel,” ujarnya.
Baca juga: Kecelakaan Dua Truk di Tol Cipali Purwakarta, Muatan Lem dan Pasir Berserakan
Mengetahui peristiwa itu, Astra Tol Cipali segera menurunkan tim gabungan terdiri dari unit patroli, derek, water tank, serta tiga mobil pemadam kebakaran Subang dibantu Patroli Jalan Raya (PJR).
Proses pemadaman berlangsung hampir satu jam hingga akhirnya api berhasil dipadamkan. Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Namun, arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan panjang selama proses penanganan.
Baca juga: Ekskavasi Telukbuyung Ungkap Struktur Baru Percandian Kuno Karawang
“Setelah api berhasil dipadamkan, petugas langsung membersihkan lokasi dan mengevakuasi kendaraan. Kini arus lalu lintas sudah kembali normal,” terang Ardam.
Ia mengimbau para pengguna jalan tol untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum perjalanan, serta segera berhenti di tempat aman jika menemukan tanda-tanda gangguan teknis. (*)













