
KARAWANG – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, SDN Barugbug 1 dan SMPN Satap 1 Jatisari menggelar kegiatan peringatan Maulid Nabi yang berfokus pada pendidikan karakter religius di halaman sekolah, Kamis (03/10/2024).
Acara ini merupakan salah satu bentuk kolaborasi antara kedua sekolah dalam menanamkan nilai-nilai moral yang luhur kepada siswa.
Baca juga: RTH KeHati Karawang Hasilkan Ribuan Bibit, Siap Didistribusikan ke Masyarakat
Imam Safi’i, S.S., Kepala SMPN Satap 1 Jatisari, menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi ini merupakan bagian dari upaya pendidikan karakter, khususnya dalam mengembangkan nilai-nilai religius. “Kegiatan ini sejalan dengan menanamkan nilai-nilai profil pelajar, yaitu beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, gotong royong, serta kreatif,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Imam berharap agar melalui kegiatan ini, para siswa dapat meneladani karakter mulia yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. “Nabi Muhammad adalah teladan terbaik bagi kita umatnya, dan melalui acara ini kami berharap para siswa dapat menghindari pengaruh buruk dari perubahan zaman,” tambahnya.
Sementara itu, Adung Johan, S.Pd., salah satu perwakilan guru, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan siswa, termasuk penampilan hadroh dan pentas seni religi.
Baca juga: Kampung Pindang Cicinde Utara Berpotensi Jadi Destinasi Wisata Kuliner di Karawang
“Ada siraman rohani dan pentas seni hadroh yang dibawakan oleh siswa SDN Barugbug dan SMPN Satap. Acara ini diikuti oleh ratusan siswa dari kedua sekolah,” tuturnya.
Peringatan Maulid Nabi ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat karakter religius serta mempererat persaudaraan di lingkungan sekolah. (*)













