Beranda Headline Swiss-Belinn Karawang dan BPBD Gelar Simulasi Evakuasi Gempa

Swiss-Belinn Karawang dan BPBD Gelar Simulasi Evakuasi Gempa

11
Simulasi evakuasi gempa
Swiss-Belinn Karawang berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang dalam kegiatan simulasi evakuasi gempa bumi (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Swiss-Belinn Karawang berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang dalam kegiatan simulasi evakuasi gempa bumi pada Kamis, 30 Januari 2025.

General Manager Swiss-Belinn Karawang, Tomy Yovan Andriansyah, menjelaskan bahwa simulasi evakuasi gempa ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan para staf dalam menghadapi potensi bencana.

Baca juga: Diduga Cemarkan Profesi Guru, Askun Dorong PGRI Karawang Laporkan Bro Ron ke APH

“Kami ingin memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada seluruh staf agar mereka mampu melakukan evakuasi mandiri serta bekerja sama dalam tim saat terjadi bencana,” ujarnya dalam wawancara pada Rabu, 12 Februari 2025.

Dalam kegiatan ini, Swiss-Belinn Karawang menghadirkan tim dari Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBD Karawang untuk memberikan materi terkait jenis-jenis bencana dan prosedur evakuasi yang tepat di lingkungan hotel.

Baca juga: Berkat Tangan Dingin Bupati Aep, Ratusan Pedagang Bisa Berjualan Kembali di Gerbang Belakang PT Changsin

“Total peserta dalam simulasi evakuasi gempa ini berjumlah 65 orang dari staf Swiss-Belinn Karawang.

Harapannya, mereka tidak hanya memahami teori tetapi juga dapat menerapkan langkah-langkah evakuasi dengan cepat dan efektif,” tambah Tomy.

Baca juga: IPKB Karawang Gelar Pelatihan Admin Medsos untuk Tingkatkan Kualitas Konten

Ia berharap kegiatan simulasi gempa ini memberikan manfaat bagi seluruh staf dan meningkatkan kesiapan mereka dalam menghadapi situasi darurat di lingkungan kerja. (*)