
KARAWANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang di bawah kepemimpinan Bupati Aep Syaepuloh memulai program makan siang bergizi bagi siswa sekolah dasar. Program ini merupakan bentuk implementasi kebijakan pemerintah pusat untuk meningkatkan kesehatan dan gizi anak sekolah.
Bupati Aep memantau langsung pelaksanaan simulasi program makan siang bergizi di SDN Anggadita II, Desa Anggadita, Kecamatan Klari, Selasa (26/11/2024). Sekolah ini juga dikenal sebagai role model pendidikan inklusif di Karawang karena menerima siswa berkebutuhan khusus.
“Program makanan bergizi ini bertujuan untuk mendukung kesehatan dan perkembangan anak-anak di sekolah. Ini adalah upaya nyata kami untuk menciptakan generasi Indonesia yang lebih sehat dan cerdas,” ungkap Aep.
Dalam simulasi tersebut, sebanyak 153 siswa menerima paket makan siang bergizi. Aep menyampaikan optimismenya bahwa program ini akan membawa dampak positif bagi kemajuan anak-anak di Karawang.
Program ini akan terus diperluas ke sekolah-sekolah lainnya, dengan harapan adanya dukungan dari berbagai pihak, termasuk perusahaan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). “Kami menargetkan pemerataan program ini hingga mencakup semua sekolah, baik di perkotaan maupun pelosok,” jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua DPRD Karawang, Dian Fahrud Jaman, menyatakan dukungannya terhadap program tersebut. “Program ini sejalan dengan visi Presiden Prabowo untuk menciptakan generasi emas Indonesia melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia,” ujar Dian.
Dian juga menekankan pentingnya pemerataan program hingga ke daerah terpencil. “Kami akan mendorong agar program ini tidak hanya dirasakan oleh siswa di wilayah perkotaan, tetapi juga di sekolah-sekolah pelosok,” tegasnya.
Dengan program ini, Pemkab Karawang berharap dapat mendukung tumbuh kembang anak secara optimal, baik dari segi pendidikan maupun kesehatan, sehingga mereka siap menjadi generasi penerus yang berkualitas. (*)













