KARAWANG – Padatnya aktivitas kerja atau sekolah seringkali membuat masyarakat tak sempat bersantai di siang hari. Menjawab kebutuhan tersebut, Wonderland Karawang menghadirkan solusi menyegarkan melalui program wisata malam bertajuk Night Swim, yang kini mulai digandrungi warga.
Program ini digelar setiap Selasa hingga Minggu mulai pukul 18.00 hingga 21.00 WIB. Jika sedang ada event khusus, jam operasional bisa diperpanjang. “Kami menghadirkan program wisata malam Karawang dengan vibes Bali,” ujar Rochman, Staf Marketing Communication Wonderland Karawang, Rabu (10/7/2025).
Rochman menjelaskan, Night Swim dirancang sebagai alternatif hiburan yang menyegarkan selepas rutinitas. “Konsep ini jadi satu-satunya wisata malam ala Bali di Karawang. Kami ingin warga tidak jenuh dan punya pilihan berkualitas untuk menghabiskan malam,” tambahnya.
Baca juga: Disparbud Karawang Luncurkan Website Sagawang, Digitalisasi Cagar Budaya Dimulai
Selain berenang di malam hari, pengunjung juga disuguhkan hiburan dari penampilan Disc Jockey (DJ), menyasar segmen remaja dan pekerja muda yang ingin bersantai setelah sekolah atau kerja. Suasana malam yang sejuk jadi pelengkap sempurna, apalagi saat siang Karawang terasa panas menyengat.
Dari sisi harga, Wonderland Karawang membanderol tiket Night Swim hanya Rp25.000 per orang, lebih murah dibanding harga tiket siang hari.
Tak hanya kolam renang, fasilitas lain yang tersedia adalah lapangan basket 3 on 3, dengan bola yang bisa dipinjam di kasir. “Tapi jangan lupa dikembalikan,” seloroh Rochman.
Ke depannya, Wonderland Karawang juga menyiapkan hiburan tambahan berupa nonton bareng (nobar) bertema film horor, komedi, dan lainnya, guna melengkapi pilihan hiburan wisata malam warga Karawang.
Baca juga: BKPSDM Karawang Sosialisasikan Aplikasi Simpelin untuk Permudah Pensiun ASN
Bagi Anda yang mencari aktivitas seru dan menyegarkan di malam hari, Night Swim di Wonderland Karawang bisa jadi pilihan utama untuk melepas penat dan menikmati suasana berbeda. (*)














