
KARAWANG – Seorang nenek bernama Emot (70) ditemukan tewas di dalam rumahnya di Kampung Pasir Pogor, Desa Kiara Payung, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Selasa siang, 29 April 2025. Peristiwa tragis ini diduga kuat merupakan tindak perampokan yang disertai pembunuhan.
Ketua RT setempat, Naman, mengatakan bahwa korban diduga kehilangan nyawa akibat aksi kejahatan. Hal ini diperkuat dengan hilangnya perhiasan emas seberat 100 gram milik korban dari tempat kejadian perkara (TKP).
“Pelaku perampokan dan pembunuhan ini masih dalam pencarian pihak berwenang,” ujar Naman saat ditemui di RSUD Karawang.
Baca juga: Ketua DPRD Klaim Pengangguran Terbuka di Karawang Alami Penurunan
Menurut Naman, kejadian perampokan yang menewaskan korban diperkirakan terjadi saat waktu salat Dzuhur. Saat itu, korban sedang berada sendirian di rumah, sedangkan suaminya pergi ke masjid untuk melaksanakan salat berjamaah.
“Pas azan Dzuhur, suaminya berangkat ke masjid. Saat pulang dari masjid, korban sudah tidak bernyawa,” tambah Naman.
Adik kandung korban, Kasdi, mengaku baru mengetahui kejadian tragis tersebut setelah diberitahu bahwa kakaknya sudah berada di Puskesmas dalam kondisi tak bernyawa.
Baca juga: Bendungan Walahar Karawang Menuju 1 Abad, Diusulkan Jadi Cagar Budaya
“Saya sedang bekerja siang tadi. Dikasih tahu saat kakak sudah di Puskesmas, dan ternyata sudah meninggal dunia. Ada luka di bagian leher dan bahu kanan,” ungkap Kasdi.
Hingga berita ini diturunkan, jenazah korban telah dibawa ke ruang pemulasaraan jenazah RSUD Karawang untuk dilakukan otopsi lebih lanjut. Sementara itu, pihak kepolisian masih mendalami kasus perampokan dan pembunuhan tersebut guna mengungkap identitas serta motif pelaku. (*)













