Beranda Nasional Kemenag Catat 10.992 Peserta Ikuti Seleksi Petugas Haji 2024

Kemenag Catat 10.992 Peserta Ikuti Seleksi Petugas Haji 2024

25
Juru Bicara Kementerian Agama, Anna Hasbie (Foto: Ist)

JAKARTA – Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) mengumumkan, sebanyak 10.992 peserta mengikuti seleksi petugas haji 2024.

Sebelumnya, jadwal seleksi Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) alias petugas haji telah dibuka pada tanggal 7-17 Desember 2023 lalu.

Kemudian, pada 23 Desember 2023 seleksi berbasis digital dengan Computer Assested Test (CAT) digelar serentak di Kantor Kemenag Kabupaten, Kemenag Kota dan Kanwil Kemenag Provinsi.

Baca juga: Masyarakat Karawang Diminta Tak Salah Pilih Daftar Haji Non Reguler

“Petugas haji banjir peminat. Total ada 10.992 peserta yang tercatat lolos verifikasi berkas dan berhak ikut CAT,” ujar Juru Bicara Kementerian Agama, Anna Hasbie dikutip dari situs resmi kemenag.go.id pada Selasa, 26 Desember 2023.

Ia menerangkan, kuota tersedia untuk petugas haji terdapat 1.471 yang terdiri dari 275 PPIH Arab Saudi (pelaksana akomodasi, transportasi, katering, siskohat dan pelaksana bimbingan ibadah). Kemudian, 598 kuota untuk ketua kloter dan 598 kuota untuk pembimbing ibadah kloter.

“Peserta yang lolos pada tahap pertama ini akan ikut seleksi tingkat provinsi. Tahap provinsi akan diikuti dua kali lipat dari formasi yang tersedia, jumlahnya 2.942 orang,” paparnya.

Anna juga menjelaskan, peserta yang berhak ikut seleksi tahap provinsi telah diumumkan melalui aplikasi Pusaka SuperApps pada (25/12) kemarin.

Baca juga: Kemenag Karawang Beberkan yang Sebenarnya Terkait Kenaikan Biaya Haji Jadi 93 Jutaan

Pada tingkat provinsi ini, kata dia, peserta juga harus mengikuti seleksi wawancara yang terjadwal pada (28/12) mendatang.

“Nanti hasil seleksi tingkat provinsi akan diumumkan pada 11 Januari 2024,” katanya.

Ia menegaskan, pihaknya akan menjaring petugas haji terbaik. Sebab menurutnya, tantangan penyelenggaraan ibadah haji tahun 1445 H cukup berat, belum lagi ada tambahan 20.000 kuota jamaah haji. Selain itu, jema’ah haji kategori lansia juga jumlahnya banyak sekali, mencapai 46.000 orang.

“Calon petugas haji perlu meluruskan niat dan memahami tugas fungsi petugas yang tidak ringan,” tegasnya.