KARAWANG – Aulia Nisa Wibowo (20) remaja asal Karawang inspiratif yang berkecimpung dalam dunia UMKM di usia muda. Meski usianya sangat belia, ia telah berhasil membuat sebuah produk unik bernama es lumut strawberry.
Aulia bercerita, bahwa dirinya telah terjun di dunia bisnis UMKM sejak umur 17 tahun.
Saat itu ia masih bersekolah di SMK Negeri 2 Karawang, jurusan tata boga.
Baca juga: Diikuti 120 Peserta, UMKM Naik Kelas Karawang 2024 Resmi Digelar
“Inspirasi saya mengikuti UMKM karena ibu saya yang sudah mengikuti UMKM, dan banyak sekali ilmu-ilmu yang didapat, jadi saya berharap akan lebih banyak lagi ilmu untuk bangun usaha. Saat itu saya masih duduk di kelas 12 SMK semester 1,” tuturnya pada Selasa, 28 Mei 2024.
Ia memaparkan, saat ini ibunya telah memiliki brand usaha bernama Snack Bu Iyam yang menjual berbagai makanan seperti kue hantaran, snack box, kue ulang tahun dan kue basah lainnya.
Aulia sendiri membantu bagian pengolahan admin dan perpackingan. Meskipun masih sekolah, dari situ ia bisa meraup uang jajan tambahan sebesar Rp500ribu setiap bulannya.
Disela-sela membantu sang ibu, Aulia berinisiatif untuk membuat produk mandiri miliknya. Lalu terciptalah es lumut strawberry di akhir tahun 2023.

Baca juga: Dukung Sektor UMKM, Bupati Aep Dapat Respon Positif
“Terbuat dari susu evaporasi dengan susu kental manis, lalu ditambah dengan jelly strawberry. Rasanya manis creamy. Untuk ide, saat itu saya mencoba produk namanya buko pandan, lalu saya berpikir sepertinya lebih bagus kalau menciptakan varian baru,” ujarnya.
Es lumut strawberry ini ia jual seharga Rp10.000 saja, dan perharinya bisa terproduksi sebanyak 15 botol.
Jika dikalkulasi, dari produk miliknya Aulia bisa meraup keuntungan sebesar Rp150.000 perhari atau kurang lebih Rp4.500.000 dalam sebulan.
“Rencana kedepan ingin menambah varian baru, karena kita akan memasuki musim kemarau pastinya ingin menambah produk yang lain yang bisa dinikmati semua kalangan,” katanya.
Selain rajin dan kreatif, ternyata sejak sekolah Aulia pernah mendapatkan prestasi karena berhasil menjadi siswa terpilih dalam membuat hidangan di restauran sekolah.
Tentunya ia berharap, semangat berbisnis yang ia miliki bisa menular kepada remaja-remaja Karawang lainnya.
Baca juga: Jus Honje: Minuman Pembersih Lambung dan Obati Kolesterol
“Dulu di SMK Negeri 2 Karawang ada pembukaan restoran dan di datangi oleh Bupati, pada saat itu saya bantu untuk membuat hidangannya,” ungkap dia.
“Untuk remaja Karawang jangan pernah ragu untuk berbisnis, jangan takut melakukan hal baru. Selagi umur masih muda, lakukan banyak hal dalam kebaikan dan cari pengalaman sebanyak-banyaknya,” pungkas Aulia. (*)














