Beranda Headline Indonesia Raih Gelar! Tim Pelajar U-12 Jadi Juara di Taichung Port Cup...

Indonesia Raih Gelar! Tim Pelajar U-12 Jadi Juara di Taichung Port Cup 2025 Taiwan

39
Taichung Port Cup 2025
Tim Pelajar Nasional U-12 Indonesia sukses merebut gelar juara dalam ajang Taichung Port Cup 2025 di Taiwan (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Tim Pelajar Nasional U-12 Indonesia sukses merebut gelar juara dalam ajang Taichung Port Cup 2025 di Taiwan. Prestasi ini diraih setelah menumbangkan sejumlah negara kuat seperti China, Malaysia, dan Thailand, serta menahan imbang tuan rumah Taiwan.

Pelatih Tim Pelajar Nasional U-12, Coach Rosada, mengungkapkan bahwa skuad terdiri dari pelajar Sekolah Dasar dari berbagai wilayah, mayoritas dari Kabupaten Karawang. “Tim ini gabungan siswa dari SD Al-Irsyad (6 orang), Al-Kiffah, Lampu Iman, Karawang Kulon 2, Pinayungan, dan Yos Sudarso,” jelasnya saat diwawancarai Kamis (4/7/2025).

Baca juga: 309 Koperasi Desa Karawang Resmi Berbadan Hukum, Siap Sambut Koperasi Merah Putih

Persiapan Singkat, Hasil Maksimal

Tim Pelajar Nasional U-12 ini terbentuk atas inisiatif Pak Arlende. Karena waktu yang mepet, proses seleksi hanya berlangsung dua setengah bulan dan difokuskan pada pemain lokal Karawang.

“Dari 40 pemain, saya pilih 12 terbaik yang siap diberangkatkan ke Taiwan,” ujar Coach Rosada. Selama dua bulan, tim mengikuti berbagai laga trofeo dan pertandingan kelompok usia U-12 dan U-13 untuk mengasah taktik serta mental bertanding.

Tantangan Cuaca & Strategi Adaptif

Berkompetisi di bawah suhu ekstrem Taiwan yang mencapai 35°C, para pemain tetap tampil solid berkat latihan intensif dan simulasi pertandingan. “Saya sudah siapkan tiga strategi — A, B, dan C — serta rotasi pemain agar stamina dan fokus tetap terjaga,” ujar Rosada.

Dengan format klasemen, seluruh tim bertanding 11 kali. Tim Pelajar Nasional U-12 tampil konsisten sejak awal. Setelah bermain imbang dengan Taiwan, Indonesia mulai mendominasi: menaklukkan Malaysia, China (1-0), dan membantai Thailand 3-0.

Baca juga: Milkyverse Ramaikan Ramayana Ciplaz Karawang, Ada Promo Tiket Liburan Sekolah!

Juara Taichung Port Cup 2025: Kebanggaan dari Karawang

Di final, Tim Pelajar Nasional U-12 menghadapi Rèxuè U-12. Kedua tim mengoleksi 25 poin. Laga penentuan berlangsung ketat, namun Indonesia berhasil keluar sebagai pemenang, memastikan gelar juara Taichung Port Cup 2025 Taiwan.

Coach Rosada berharap prestasi ini mendapat perhatian dari Pemerintah Daerah dan PSSI Karawang. “Saya berharap tim ini bisa dipertahankan dan dibina untuk Popda atau kompetisi besar berikutnya,” ujarnya. (*)