Beranda Headline Evakuasi Dramatis Ular King Cobra 4 Meter di Karawang

Evakuasi Dramatis Ular King Cobra 4 Meter di Karawang

9
King cobra karawang
Beruntung, king cobra berbisa mematikan itu berhasil dievakuasi oleh tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang. (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Penemuan ular king cobra sepanjang 4 meter menghebohkan warga Desa Mekarbuana, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Minggu (17/8/2025).

Beruntung, king cobra berbisa mematikan itu berhasil dievakuasi oleh tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang.

Ketua Tim Damkar Karawang, Rudi Suwardi, menuturkan kronologi penemuan ular tersebut. Mulanya warga mengira ular raksasa itu sebagai batang kayu.

Baca juga: Pesisir Utara Karawang Diterjang Banjir Rob, Akses Jalan Terputus

“Awalnya dikira batang kayu, begitu sadar itu ular, warga langsung melapor. Sekitar pukul 22.00 WIB tim mendapat laporan dan segera menuju lokasi,” ungkap Rudi, Rabu (20/8/2025).

Proses evakuasi berlangsung dramatis. Selain ukurannya besar, petugas harus sangat berhati-hati karena king cobra dikenal memiliki bisa yang sangat mematikan. Bahkan ular tersebut sempat berontak dan hampir menggigit petugas.

Namun, berkat kesigapan tim Damkar, kepala king cobra berhasil ditangkap menggunakan alat khusus. “Alhamdulillah kurang dari 1 jam ular berhasil dievakuasi,” tambah Rudi.

Baca juga: Truk Fuso Oleng di Karawang, Seorang Warga Tewas Tertabrak

Setelah berhasil diamankan, ular sepanjang 4 meter itu rencananya akan dilepasliarkan kembali ke habitat alaminya yang jauh dari permukiman warga. (*)