
KARAWANG – Pengurus Dewan Perwakilan Daerah (DPD Partai NasDem Karawang) resmi dilantik pada Sabtu (23/8/2025) di Resinda Hotel, Karawang. Kepengurusan baru ini kembali dipimpin oleh Dian Fahrud Jaman sebagai Ketua DPD.
Dalam sambutannya, Dian menyebut pelantikan merupakan momentum penting bagi seluruh jajaran pengurus untuk memperkuat komitmen mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
Baca juga: Dosen Poltekkes Gelar Pengabdian Masyarakat di Karawang, Ajak Kader Posyandu Olah Kedelai
“Politik bukan sekadar soal kekuasaan, tetapi jalan pengabdian yang membutuhkan keikhlasan, kesabaran, dan daya juang. Itulah bekal kita untuk melangkah ke depan,” tegasnya.
Dian menambahkan, perjalanan DPD Partai NasDem Karawang telah melalui berbagai dinamika, terutama dalam menghadapi pemilu. Ia bersyukur karena NasDem berhasil memperoleh kepercayaan masyarakat dengan menempati posisi suara terbanyak kedua di Karawang serta mengantongi 7 kursi legislatif.
“Kami telah menghadapi lima kali pemilu, dan itu pengalaman berharga. Dari perjalanan panjang itu kami belajar dan berjuang tanpa henti hingga berada di posisi ini,” kata Dian.
Dengan kepengurusan baru, Dian berharap NasDem Karawang dapat terus berkembang dan menargetkan kemenangan dalam Pemilu 2029.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Karawang Aep Syaepuloh turut memberikan apresiasi atas semangat jajaran pengurus NasDem. Ia menilai politik dapat menjadi sarana untuk menghadirkan kebaikan serta memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Pemkab Karawang berterima kasih dan berharap NasDem benar-benar hadir untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat,” ujar Aep.
Sementara itu, Wakil Ketua DPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Saan Mustofa, memberikan pesan khusus agar pengurus baru mampu membangun sinergi dan konsolidasi seluruh kekuatan internal maupun eksternal.
“Jika ingin NasDem menjadi pemenang, jajaran pengurus harus memiliki obsesi, semangat, tekad kuat, serta kesungguhan. Namun bekal itu harus dilengkapi dengan kerja keras, perjuangan, dan pengorbanan,” ucap Saan.
Baca juga: Rotasi 9 Pejabat Pemkab Karawang, Bupati Aep Tekankan Kolaborasi Tanpa Ego Sektoral
Ia menargetkan Partai NasDem dapat meraih peningkatan suara signifikan di Pemilu 2029, baik di tingkat nasional, provinsi, maupun daerah.
“Di Karawang, suara NasDem saat ini menempati posisi kedua. Itu harus dipertahankan bahkan ditingkatkan. Di nasional, target kita masuk tiga besar,” pungkasnya. (*)













