BEPAS, KARAWANG – Diterpa isu tak sedap, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Karawang mengaku masih tetap solid mengusung H. Aep Saepulloh sebagai bakal calon pimpinan daerah Kabupaten Karawang, dalam kontestasi pesta demokrasi lima tahunan masyarakat Kabupaten Karawang yang akan digelar September 2020 mendatang.
Dengan tegas PKS pun membantah kabar yang beredar jika partai tersebut juga telah melarang H. Aep Saepulloh menggunakan lambang partainya dalam setiap banner maupun spanduk sosialisasi pencalonan dirinya (H. Aep Saepulloh, Red).
Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua DPD PKS Karawang, Dedi Sudrajat kepada BERITA PASUNDAN, Senin (14/10).
“tidak benar, alias hoaks kabar itu,” katanya menegaskan.
Dedi juga menjelaskan, kaitan usungan di Pikada, PKS masih terus memproses kajian oleh Tim Kajian Pilkada partainya.
“jalannya masih panjang, yang jelas dukungan untuk kang Haji Aep, PKS tetap solid, Insya allah, tim kajian Pilkada kami masih sedang terus bekerja,” jelasnya lagi menandaskan.
Sementara itu, dikonfirmasikan hal yang sama kaitan beredarnya kabar adanya larangan pencantuman lambang partai PKS dalam spanduk dan banner-banner sosialisasinya, H. Aep Saepulloh hanya menjawab singkat, jika hal itu tidak benar.
” Gak ah, salah banget,” ucapnya singkat.
Menurut H. Aep, dukungan yang diberikan PKS untuk dirinya hingga hari ini masih tetap solid.
“Insya Allah, masih,” katanya lagi. (nna/dhi)