BEPAS, BEKASI – Mr. X alias pria tanpa identitas ditemukan di lahan kosong depan Transera, Harapan Indah, Kecamatan Taruma Jaya, Kabupaten Bekasi, Senin (8/7) pagi dalam keadaan sudah membusuk oleh seorang gembala.
Samadi, nama gembala itu, pertama kali menemukan mayat saat sedang mencari rumput untuk makanan ternak.
“Saat memotong rumput saksi menemukan bangkai dan dikira bangkai tersebut adalah bangkai kambing, setelah itu saksi memberitahukan penemuan tersebut kepada saksi Andi. Lalu para saksi mencoba memastikan bangkai tersebut dengan cara memotong rumput sekitar bangkai dan ternyata bangkai tersebut mayat manusia,” kata Kapolsek Taruma Jaya AKP Agus Rohmat.
Warga kemudian melaporkan penemuan itu ke Satpam Perum harapan Indah. Selanjutnya, kasus itu dilaporkan ke jajaran Polsek Taruma Jaya.
Dari olah TKP sementara, tidak ditemukan tanda penganiayaan atau kekerasan pada tubuh mayat.
“Usia korban sekitar 60 tahun, gigi sudah banyak yang tanggal dan rambut sudah beruban. Telah dilakukan upaya mengambil sidik jari, namun tidak terdeteksi karena jari korban sudah rusak,” ujar AKP Agus.
“Barang bukti yang ditemukan di sekitar TKP berupa baju motif koko, celana pendek atau kolor dan sandal. Polisi telah memasang garis polisi dan membawa mayat ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi,” tandas Agus. (fzy)