Beranda Headline Aksi Premanisme Terekam CCTV, Pedagang Jamu di Lemahabang Jadi Sasaran

Aksi Premanisme Terekam CCTV, Pedagang Jamu di Lemahabang Jadi Sasaran

31
CCTV
Rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi premanisme ke seorang pedagang jamu di Karawang, Jawa Barat viral. Dok: istimewa

KARAWANG – Rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi premanisme ke seorang pedagang jamu di Karawang, Jawa Barat viral.

Peristiwa itu diketahui terjadi di Desa Kedaung, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Karawang pada Rabu (7/2) malam.

Dalam rekaman, terlihat seorang preman awalnya terlibat cekcok dengan pedagang jamu.

Baca juga: Gelar Baksos di Ciampel, Kegiatan Brimob Disambut Baik Warga

Kemudian preman lainnya yang berkaos putih tiba-tiba mendorong pedagang tersebut dari belakang.

Pria dengan perawakan gemuk tersebut nampak mengintimidasi pedagang dengan makian seraya memecahkan botol minuman.

Dari narasi yang beredar, preman tersebut mengaku merupakan anggota ormas tertentu. Keduanya lantas meninggalkan warung usai mendapatkan botol minuman yang diminta.

Baca juga: Bawaslu Akan Lakukan Patroli Guna Hadapi Ancaman Politik Uang di Masa Tenang

Kapolsek Lemahabang, Ipda Herawati saat dikonfirmasi mengaku, pihaknya sudah mengusut kasus premanisme tersebut.

Kedua preman dalam CCTV sudah dipanggil polisi untuk dimintai keterangan. “Sudah kita panggil 2 orang tersebut sama pegawai toko jamunya, sudah kita mintai keterangan,” katanya.

Baca juga: Mantan Kades di Karawang Korupsi Dana Desa Buat Karoke dan Beli Sabu

Dari hasil pemeriksaan, kejadian itu disebutnya bukan murni pemalakan. “Bukan (pemalakan), hanya salah paham. Dia mau beli jamu, terus karena uangnya kurang Rp 20 ribu jadi begitu. Makanya si korban juga gak mau buat laporan,” ujarnya. (*)