
KARAWANG – Wakil Bupati Karawang, H. Maslani, menghadiri peresmian gedung baru Universitas Horizon Indonesia Karawang pada Jumat (10/10). Gedung baru setinggi 10 lantai tersebut diharapkan menjadi simbol kemajuan pendidikan sekaligus menara ilmu baru di Kabupaten Karawang.
Peresmian ini turut dihadiri oleh jajaran pimpinan dan tokoh penting, meliputi CEO PHINMA Inc., Former President and Director of Holcim Philippines Inc., President and CEO PHINMA Education, Vice President Commissioner TRIPUTRA Group, serta Ketua LLDIKTI Wilayah IV.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Karawang H. Maslani menyampaikan rasa bangga atas hadirnya fasilitas pendidikan modern di Karawang.
Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Wakil Bupati Karawang Tekankan Pentingnya Melanjutkan Perjuangan
“Gedung yang berdiri kokoh ini bukan sekadar tumpukan beton dan kaca. Ini adalah menara ilmu dan harapan, tempat generasi muda Karawang dan Indonesia ditempa menjadi insan berpengetahuan, berkarakter, dan siap menghadapi masa depan,” ujarnya.
Menurutnya, kehadiran gedung baru Universitas Horizon Indonesia menjadi bukti kuat komitmen pemerintah daerah dan pihak kampus dalam menghadirkan fasilitas terbaik bagi mahasiswa. Fasilitas tersebut juga diharapkan membuka akses pendidikan lebih luas, termasuk bagi anak muda yang memiliki potensi besar namun terkendala secara finansial.
Baca juga: Kolaborasi Disparbud dan Trisakti Multimedia Latih UMKM Kuasai Strategi Digital
Wakil Bupati Karawang menegaskan bahwa pembangunan sektor pendidikan merupakan salah satu pilar penting untuk mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Karawang.
Dengan diresmikannya gedung bertingkat tersebut, Universitas Horizon Indonesia diharapkan semakin mampu mencetak lulusan unggul, inovatif, dan berkontribusi terhadap pembangunan daerah maupun nasional. (*)













