
KARAWANG – Pengurus Wilayah (Pengwil) Ikatan Notaris Indonesia (INI) Jawa Barat resmi menjalin kerjasama dengan Rumah Sakit Mandaya Group melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) pada Senin, 30 Desember 2024.
Ketua Pengwil INI Jawa Barat, Dr. Juniety Dame Purba, SH., Sp.N, MH, menyampaikan bahwa kolaborasi ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan seluruh anggota notaris di bawah naungan Pengwil INI Jawa Barat.
Baca juga: RSUD Jatisari Karawang Resmikan Layanan Hemodialisis dan CT Scan
“Kerjasama ini mencakup layanan MCU, IGD, hingga layanan kesehatan prioritas tanpa batasan waktu. Semua anggota, sebanyak 5.000 orang dari 25 kota/kabupaten di Jawa Barat, dapat memanfaatkan fasilitas ini untuk berobat ke RS Mandaya,” jelas Juniety.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada RS Mandaya atas kesediaannya menjadi mitra. Juniety berharap kerja sama ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat optimal bagi para notaris.
Kerjasama ini berada di bawah koordinasi Bidang Bantuan Sosial, Pengabdian Masyarakat, dan Kesehatan yang diketuai oleh Esti Handayani. “Kesehatan sangat penting bagi kami. Jika kami tidak sehat, tentu pekerjaan tidak bisa dilakukan dengan maksimal,” tambahnya.
Dukungan juga datang dari Kabid Protokoler Pengurus Pusat (PP) INI, Dr. Teddy Junandi, SH., MH. Menurutnya, program yang berorientasi pada kesejahteraan anggota merupakan bagian dari misi INI.
“Kami sangat mendukung inisiatif Pengwil INI Jawa Barat ini. Di tingkat pusat, kami juga telah menjalin kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan dan beberapa instansi lain, termasuk asuransi kesehatan. Semua ini bertujuan untuk mensejahterakan anggota di seluruh Indonesia,” ujar Teddy.
Sementara itu, Direktur Utama Mandaya Hospital Karawang, dr. Andri Wiguna Sp.OT., MARS, menegaskan komitmen RS Mandaya dalam memberikan pelayanan terbaik melalui kerja sama ini.
Baca juga: Dimediasi Kemenkumham, Pengurus INI Sepakat Akhiri Dualisme Kepengurusan
“Selain layanan kesehatan prioritas, kami juga menyediakan edukasi kesehatan seperti health talk, materi edukasi, serta promo-promo khusus. Layanan ini bahkan dapat diperluas untuk pasangan dan keluarga inti anggota notaris, sehingga lebih menyeluruh,” paparnya.
Andri menambahkan bahwa kepercayaan dari INI merupakan pengakuan atas kualitas layanan RS Mandaya. “Kami siap memberikan pelayanan terbaik dan menganggap ini sebagai berkah sekaligus tanggung jawab untuk menjaga kepercayaan tersebut,” tutupnya. (*)













