Beranda Headline Program Beasiswa Pertanian di Karawang: Dorong Generasi Muda Berinovasi

Program Beasiswa Pertanian di Karawang: Dorong Generasi Muda Berinovasi

18
Beasiswa pertanian
Rohman, Kepala DPKP Karawang (Foto: Istimewa)

KARAWANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) merencanakan program beasiswa bagi siswa berprestasi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pertanian Karawang. Program ini bertujuan untuk mencetak petani milenial yang siap menghadapi tantangan modernisasi.

Rohman, Kepala DPKP Karawang, menjelaskan bahwa program ini akan menjadi langkah strategis dalam mendukung pengembangan sektor pertanian di Karawang.

Baca juga: Ratusan Jama’ah Masjid Mambaul Huda Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 2024

“Dasar ilmu pertanian sudah mereka pelajari di SMK, dan beasiswa ini diharapkan mendorong mereka untuk melanjutkan pendidikan di jenjang yang lebih tinggi,” ujar Rohman, Kamis, 10 Oktober 2024.

DPKP Karawang saat ini tengah menyusun program tersebut agar dapat diluncurkan pada tahun 2025. Usulan ini telah diajukan ke Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Karawang. “Kami akan mematangkan konsep ini. Insyaallah, tahun depan bisa kita realisasikan,” lanjut Rohman.

Rencananya, beasiswa ini akan diberikan kepada 10 atau 3 siswa terbaik dari SMK Pertanian Karawang. Mereka akan diarahkan untuk melanjutkan studi di Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika), khususnya pada program studi pertanian.

“Harapannya, mereka bisa mengembangkan ilmu dan teknologi pertanian serta berkontribusi terhadap kemajuan sektor pertanian di Karawang,” tambah Rohman.

Meski program ini masih dalam tahap perencanaan, Rohman berharap dukungan dari berbagai pihak agar beasiswa tersebut bisa segera direalisasikan dan memastikan keberlanjutan sektor pertanian di Karawang di tengah arus modernisasi.

Baca juga: DLHK Karawang Latih Petugas RTH dan Mandor Taman Olah Sampah Organik Jadi Kompos

“Kami berharap siswa-siswa ini dapat mewujudkan potensi mereka. Dukungan dari semua pihak sangat diperlukan agar program ini berjalan lancar,” pungkasnya. (*)