Beranda Headline Miliki Keterbatasan Pendengaran, Tak Jadi Hambatan bagi Igan Geluti Dunia Acting dan...

Miliki Keterbatasan Pendengaran, Tak Jadi Hambatan bagi Igan Geluti Dunia Acting dan Modeling

98
Igan Suryo Hamni Gahara (Foto: Istimewa)

KARAWANG- Keterbatasan bukanlah hambatan bagi Igan Suryo Hamni Gahara (10) seorang anak berkebutuhan khusus di Karawang yang berani berkarir menggeluti dunia acting dan modeling sejak dini.

Igan adalah putra kelahiran Karawang yang memiliki keterbatasan mendengar atau disabilitas sensorik (tuli). Kerennya, saat ini Igan sedang fokus mengembangkan skill dan kompetensi di sekolah milik Sony Herlian yakni; SH Modeling.

“Berawal dari lomba-lomba model yang ada di mall, Igan melihat dan tertarik. Kemudian saya ikutkan beberapa lomba, setelah itu Igan bergabung di sanggar SH,” ujar Ibunda Igan, Indri Muftiar saat diwawancarai. Selasa, (6/6).

Indri menuturkan, diusia yang masih 10 tahun, Igan memiliki kesibukan bersekolah sambil merintis karir di dunia model dan acting. Meskipun begitu, tidak ada hambatan jadwal dari kesibukan yang Igan jalani.

Baca juga: Cerita Dibalik Kesuksesan Zen Kayla Nathania si Peraih Puluhan Medali Lomba Karate

Satu-satunya kendala yang dihadapi Igan adalah kesulitan memahami materi pembelajaran di sekolah umum. Di SH Modeling, Igan bisa mencerna materi pelatihan acting kurang lebih 1 Minggu saja.

“Kesulitan dalam memahami materi yang disampaikan ataupun yang dibaca. Cara mengatasinya, dengan kita ulang pembelajaran di rumah. Kalau dipermodelan dan acting, tidak mengalami kesulitan karena Igan sendiri menyukai dunia tersebut,” tuturnya.

Pemilik SH Modeling, Sony Herlian menyebutkan, ia turut bangga kepada Igan karena dengan keterbatasan pendengaran Igan bisa mencerna pelatihan dengan baik melalui materi gesture.

“Igan adalah anak yang hebat, dengan keterbatasan karena tuli Igan berprestasi di dunia modeling. Kalau latihan pun hanya butuh 1 Minggu dibantu sama orang tua,” terangnya.