KARAWANG – Sepanjang Januari hingga April 2025, sebanyak 61 kasus kebakaran terjadi di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Insiden kebakaran ini melibatkan berbagai jenis objek, mulai dari rumah tinggal, tempat usaha, hingga fasilitas umum.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang, Rohmat Ilyas, menyampaikan bahwa puluhan kejadian tersebut telah berhasil ditangani oleh pihak Damkar Karawang selama empat bulan pertama tahun ini.
Baca juga: Gubernur Jabar Minta RSUD Karawang Perbaiki Layanan Usai Warga Protes Kematian Bayi
“Objek kebakaran yang paling banyak adalah rumah tinggal, disusul ruko, kios, dan bangunan industri,” ungkapnya pada Kamis, 15 Mei 2025.
Secara rinci, Rohmat memaparkan, dari total 61 kasus kebakaran tersebut, rumah tinggal yang terbakar sebanyak 22 unit, ruko atau kios 12 unit, bangunan industri 4 unit, serta bangunan gedung atau gudang sebanyak 2 unit.
Selain itu, tercatat juga kebakaran yang terjadi di 1 area limbah, 8 area lahan, 3 kendaraan, 5 panel atau tiang listrik, serta 4 insiden akibat kompor atau tabung gas.
Rohmat mengimbau masyarakat Karawang untuk meningkatkan kesadaran terhadap potensi kebakaran. Ia menekankan pentingnya perhatian terhadap instalasi listrik dan penggunaan peralatan dapur di rumah.
“Kewaspadaan terhadap kebakaran harus terus ditingkatkan,” tegasnya.
Ia juga menyarankan agar masyarakat melakukan pemeriksaan rutin terhadap instalasi listrik, tidak meninggalkan api dalam kondisi menyala tanpa pengawasan, serta menyediakan alat pemadam api ringan (APAR) sebagai langkah antisipasi awal.
Baca juga: Polres Karawang Bongkar Jaringan Produsen Tembakau Gorila Jualan via Instagram
Jika terjadi kebakaran, masyarakat diminta segera menghubungi Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Karawang agar api dapat segera ditangani.
Layanan Damkar Karawang tersedia 24 jam melalui kontak berikut:
- Call Center Damkar: 0856-1-400113
- Damkar Karawang Pusat: 0267-400113
- Pos Damkar Rengasdengklok: 0267-8483113
- Pos Damkar Telagasari: 0267-6063113
- Pos Damkar Cilamaya Wetan: 0264-8340113
- Pos Damkar Cikampek: 0264-8333113
- Pos Damkar Tegalwaru: 0267-6488113














